Keren...! Seluruh Karyawan PT. Pinago Utama Tbk 100% Warga Negara Indonesia, Tidak Ada Tenaga Kerja Asing - SAWIT BEBAS

Senin, 25 April 2022

Keren...! Seluruh Karyawan PT. Pinago Utama Tbk 100% Warga Negara Indonesia, Tidak Ada Tenaga Kerja Asing

Seluruh karyawan PT. Pinago Utama Tbk 100% Warga Negara Indonesia (WNI). Total karyawan PT. Pinago Utama Tbk mencapai 2.197 orang (Foto: @PT. Pinago Utama Tbk).

Haisawit - PT. Pinago Utama Tbk didirikan 12 Mei 1979 dan saat ini memiliki Kantor Pusat di Penjaringan, Jakarta Utara. Salah satu bidang usaha PT. Pinago Utama Tbk yaitu bergerak di bidang usaha perkebunan kelapa sawit dengan produk-produk yang dihasilkan yaitu Tandan Buah Segar (TBS), Inti Kelapa Sawit (Palm Kernel), Minyak Kelapa Sawit (Crude Palm Oil), dan pupuk kompos.

Adapun bidang usaha PT. Pinago Utama Tbk secara keseluruhan yaitu bergerak dalam:
    1. Pertanian, peternakan dan kehutanan.
    2. Industri.
    3. Pengelolaan air, pengelolaan air limbah, pengelolaan dan daur ulang sampah dan aktivitas remediasi.
    4. Perdagangan.
    5. Jasa.
    6. Ketenagalistrikan.
    7. Pertambangan dan penggalian.
    8. Real Estate.
    9. Konstruksi.
    10. Pengangkutan dan pergudangan.
    11. Aktivitas kesehatan manusia.
Khusus dalam bidang usaha kelapa sawit, saat ini PT. Pinago Utama Tbk dan Entitas Anak memiliki 6 (enam) lahan perkebunan kelapa sawit dan yang berlokasi di Kabupaten Musi Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan. Dimana 6 (enam) area perkebunan sawit, 3 (tiga) area perkebunan masing masing dimiliki oleh 3 (tiga) Entitas Anak.


Untuk meningkatkan sumber daya manusiaPT. Pinago Utama Tbk melaksanakan program-program melalui pelatihan, mempertahankan kepuasan karyawan melalui remunerasi yang kompetitif, dan menanamkan motivasi melalui program manajemen kinerja.

PT. Pinago Utama Tbk juga memberikan fasilitas kesejahteraan karyawan meliputi: standar gaji memenuhi ketentuan upah minimum kota/kabupaten, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, pemberian insentif, fasilitas kesehatan (rawat inap dan rawat jalan) untuk level manajerial, dan fasilitas pinjaman untuk keperluan darurat melalui departemen Sumber Daya Manusia.

Seluruh karyawan PT. Pinago Utama Tbk merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) dan tidak mempekerjakan tenaga kerja asing. Total karyawan PT. Pinago Utama Tbk mencapai 2.197 orang.

Pada tahun 2021, PT. Pinago Utama Tbk mempekerjakan 2.197 orang karyawan yang terbagi atas orang karyawan tetap, dimana untuk kategori karyawan tetap diklasifikasikan hingga posisi jabatan Pegawai Bulanan (PB) atau Karyawan Harian Tetap (KHT) dan 1.116 orang Karyawan Harian Lepas (KHL). Seluruh karyawan PT. Pinago Utama Tbk merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) karena Perseroan tidak mempekerjakan tenaga kerja asing.

Pada tahun buku 2021, jumlah karyawan mengalami peningkatan sebesar 8,62% dari tahun 2020 sebanyak 3.050 orang menjadi 3.313 orang.


Komposisi Karyawan Menurut Level Jabatan PT. Pinago Utama Tbk (Sumber: Annual Report 2021 PT. Pinago Utama Tbk, Hal. 71)

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments