Haisawit, Loker Sawit - PT. Matahari Kahuripan Indonesia (Makin Group) adalah salah satu perusahaan agribisnis terkemuka di Indonesia.
PT Matahari Kahuripan Indonesia (Makin Group) adalah salah satu perusahaan agribisnis terkemuka di Indonesia. Makin Group mengelola perkebunan kelapa sawit dengan luas area tertanam sekitar 140.000 hektar di Sumatera dan Kalimantan. Makin Group juga mengoperasikan dan mengelola perkebunan cengkih di daerah Sulawesi Utara sebagai bentuk kontribusi perusahaan terhadap keberlangsungan nilai hutan. Perusahaan ini juga menjalin kerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam perlindungan dan konservasi satwa langka.
Penting...! Hati-hati atas segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan perusahaan tertentu. Semua perusahaan yang membuka lowongan kerja tidak pernah meminta sejumlah uang atau imbalan dalam bentuk apapun. Perusahaan perekrut tidak bekerja sama dengan agent travel manapun dan tidak pernah membebankan pembelian tiket kepada pelamar dengan alasan apapun. Ingat....! Di dunia ini tidak ada yang GRATIS kecuali melamar pekerjaan.
Update 1 Juli 2021, PT. Matahari Kahuripan Indonesia (Makin Group) sedang membuka lowongan kerja untuk posisi yang sedang dibutuhkan yaitu Senior Agronomy & Plantation Officer. Penempatan di Jakarta.
Berikut kualifikasi selengkapnya:
- Usia maksimal 40 tahun
- D3/S1 Pertanian (Ilmu Tanah/limu HPT)
- Pengalaman minimal 5 tahun sebagai agronomist
- Menguasai aspek teknis agronomi dan standar pengelolaan kebun kelapa sawit
- Menguasai dan berpengalaman menerapkan metode dan teknik teknik riset dalam rangka mencapai produktivitas kebun maksimal (pembibitan, pemupukan, perawatan dan pengendalian hama penyakit tanaman)
- Memahami dan menguasai aspek-aspek pengelolaan kebun kelapa sawit secara berkelanjutan
- Mampu mengembangkan dan menyusun SOP/IKA Agronomi
- Email ke: purnawan.sidik@makingroup.com
- Dan Cc ke email: purnawansidik.tc@gmail.com
