3 Perusahaan Sawit Buka Lowongan Kerja Management Trainee - Fresh Graduate (Agustus 2022) - SAWIT BEBAS

Rabu, 17 Agustus 2022

3 Perusahaan Sawit Buka Lowongan Kerja Management Trainee - Fresh Graduate (Agustus 2022)

Haisawit, Lowongan Kerja - Update lowongan kerja Management Trainee (MT) periode Agustus 2022. Saat ini ada beberapa perusahaan yang bergerak dalam industri kelapa sawit sedang membuka lowongan kerja Management Trainee.

Sebagai informasi Management Trainee adalah progam rekrutmen karyawan baru pada sebuah perusahaan yang bertujuan agar calon karyawan bisa memperoleh semua pengetahuan penting terkait operasional perusahaan dan diharapkan bisa menjadi pemimpin (manajerial) di masa mendatang.

Bergabung bersama kami di Channel Telegram agar tidak ketinggalan informasi dari Haisawit. Klik disini untuk bergabung. GRATIS.

Berikut 3 perusahaan yang bergerak dalam industri kelapa sawit yang saat ini sedang membuka lowongan kerja Management Trainee (MT) terbuka untuk berbagai jurusan.

1. PT. Best Agro International

PT. Best Agro International adalah perusahaan yang sedang berkembang pesat di bidang Perkebunan kelapa sawit, Mengelola perkebunan sawit kurang lebih 250.000 Ha. berdiri  sejak tahun 1995  dan berlokasi di Kalimantan Tengah.

Saat ini PT. Best Agro International membuka lowongan kerja Posisi Management Trainee Supervisi Agronomi:
    • Pria
    • Usia Maksimal 30 Tahun
    • Tinggi Min 160 cm
    • Pendidikan minimal SMK
    • Sehat untuk bekerja Tidak Berkacamata dan atau buta warna
    • Disiplin, Tangguh & Mandiri
    • Memiliki Komitmen & Jiwa Kepemimpinan yang kuat
    • Selengkapnya klik disini.
Kami telah merangkum lowongan kerja di perusahaan PT. Best Agro International, Anda dapat Appy lowongan tersebut di atas melalui link berikut, klik disini.

2. PT. Triputra Agro Persada Tbk

PT. Triputra Agro Persada Tbk (TAP Group) bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit dan industri pengolahan kelapa sawit melalui Perusahaan Anak dan Perusahaan Asosiasi serta perkebunan karet.

PT. Triputra Agro Persada Tbk sedang membuka lowongan kerja Management Trainee, berikut ini:

    • MT Lapangan (Agronomi, Agribisnis, Agroteknologi, Teknik Pengolahan Kelapa Sawit, Ilmu Tanah, Kehutanan, Geografi, Hama & Penyakit Tanaman)
    • MT Administrasi (Ekonomi, Agronomi, Agribisnis, Agroteknologi, Teknik Pengolahan Kelapa Sawit)
    • MT Mill (Teknik Kimia, Teknik Mesin, Teknik Industri, Agroteknologi, Teknik Pengolahan Kelapa Sawit)
    • MT Infrastructure (Teknik Sipil)
    • MT Workshop (Teknik Mesin, Teknik Alat Berat)
    • MT CSR (Ilmu Komunikasi, Ilmu Hukum, Hukum)
    • MT HC (Ilmu Hukum, Hukum)
    • MT Sustainability (Teknik Lingkungan)
    • Posisi Staff Programmerklik disini.

Kami telah merangkum lowongan kerja di perusahaan PT. Triputra Agro Persada Tbk, Anda dapat Appy lowongan tersebut di atas melalui link berikut, klik disini.


3. PT. Agrina Sawit Perdana

Saat ini PT. Agrina Sawit Perdana memiliki delapan entitas anak usaha yaitu PT. Bumi Tata Lestari (BTL), PT. Bintang Sawit Lestari (BSL), PT. Karya Boga Mitra (KBM), PT. Karya Boga Kusuma (KBK), PT. Rana Wastu Kencana (RWK), PT. Agrina Sangkara Persada (ASPD), PT. Anugerah Samudra Pratama (ASPR), dan PT. Wahana Tata Nugraha (WTN).

PT. Agrina Sawit Perdana sedang membuka lowongan kerja Management Trainee dengan kualifikasi berikut ini:

    • Pendidikan S1/D4/D3 atau sederajat Jurusan Perkebunan, Pertanian, Agroteknologi, Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Civil, Teknik Alat Berat
    • Fresh Graduate
    • Memiliki kemampuan komunikasi, bekerja sama dalam tim dan pemecahan masalah yang baik
    • Sehat jasmani & rohani serta tidak buta warna parsial
    • Bersedia ditempatkan di seluruh area operasional perusahaan
    • Selengkapnya klik disini.

Kami telah merangkum lowongan kerja di perusahaan PT. Genting Plantations Nusantara, Anda dapat Appy lowongan tersebut di atas melalui link berikut, klik disini.

Penting untuk diperhatikan...! Mohon berhati-hati atas segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan perusahaan tertentu. Semua perusahaan yang membuka lowongan kerja tidak pernah meminta sejumlah uang atau imbalan dalam bentuk apapun. Perusahaan perekrut tidak bekerja sama dengan agent travel manapun dan tidak pernah membebankan pembelian tiket kepada pelamar dengan alasan apapun.

PT. Agrina Plantation bergerak di bidang perkebunan dan industri kelapa sawit yang berlokasi di Kabupaten Sanggau, Kabupaten Sekadau, dan Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat (foto: agrina.co.id)

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments