PT. Andira Agro Perusahaan Kelapa Sawit Go Public yang Beroperasi di Sumatera Selatan
Haisawit - PT. Andira Agro Tbk adalah perusahaan kelapa sawit di Kabupaten Banyuasin, Propinsi Sumatera Selatan. PT. Andira Agro Tbk didirikan tanggal 28 April 1995 bergerak di sektor perkebunan kelapa sawit.
Untuk informasi kelapa sawit adalah jenis tumbuhan yang termasuk dalam genus Elaeis dan ordo Arecaceae yang berasal dari Afrika. Saat ini Indonesia merupakan penghasil kelapa sawit terbesar di Indonesia dan menyerap tenaga kerja cukup banyak.
Berikut kami tampilkan profil singkat dari PT. Andira Agro Tbk, simak video dan beberapa keterangan di bawah.
Kegiatan usaha utama PT. Andira Agro Tbk yaitu penanaman tanaman kelapa sawit, pemanenan dan pengolahan Tandan Buah Segar (TBS) yang menghasilkan Crude Palm Oil (CPO) serta Palm Kernel (PK). Perkebunan dan fasilitas pengolahan TBS Perseroan berlokasi di Kabupaten Banyuasin, Propinsi Sumatera Selatan. Dalam melakukan usaha perkebunan, selain mengelola kebun sendiri, Perseroan juga bekerjasama dengan Koperasi dalam bentuk plasma.
Visi: Mengembangkan minyak sawit sebagai dasar untuk makanan dan komoditas yang dibutuhkan untuk industri yang ramah lingkungan dimasa depan.
Misi: Memperoleh keuntungan maksimum melalui pengembangan industri minyak sawit yang ramah lingkungan bersama dengan masyarakat sekitar.
Wilayah Operasional
Berkantor pusat di Meta Epsi Building Jl. Mayjen D.I. Panjaitan Kav. 2 Jakarta Timur. Lokasi perkebunan dan pabrik kelapa sawit terletak di Dusun Teluk Kelapa, Desa/Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Muara Padang, Kabupaten Banyuasin, Propinsi Sumatera Selatan.
Karyawan PT. Andira Agro Tbk
Per 31 Desember 2020, jumlah karyawan PT. Andira Agro Tbk tercatat sebanyak 176 karyawan, atau mengalami penurunan dibandingkan 190 karyawan pada tahun 2019. PT. Andira Agro Tbk saat ini tidak mempekerjakan tenaga kerja asing.
Pada tahun 2020, Perseroan memberikan paket kesejahteraan pada karyawan meliputi program asuransi, pemeliharaan Kesehatan hingga paket cuti karyawan, dengan rincian sebagai berikut:
- Program Jaminan Sosial yakni program BPJS Ketenagakerjaan (Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun);
- Program Jaminan Kesehatan dan pengobatan bagi karyawan melalui keikutsertaan dalam program BPJS Kesehatan;
- Menyediakan klinik kesehatan di lingkungan kerja;
- Program pemeriksaan kesehatan dan pengobatan penyakit;
- Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja serta Lingkungan, yang meliputi pengadaan fasilitas dan alat proteksi diri; dan
- Program cuti karyawan, seperti cuti tahunan, dan cuti dengan alasan khusus, seperti melahirkan, cuti menstruasi, menikah, dan kegiatan keagamaan seperti lebaran, sunat, pembaptisan, dan lain-lain.
Informasi Profil PT. Andira Agro Tbk ini bersumber dari Annual Report 2022 yang diakses pada 29 April 2022. Informasi lebih lanjut dapat Anda lihat melalui website resmi perusahaan andiraagro.com.

